Pasang Iklan Berbayar Disini

Pasang Iklan Berbayar Disini

Tempati Gedung Baru, Samsat OKU Maksimalkan Pelayanan






Baturajaradio.com- Meskipun baru saja pindah menempati gedung baru, namun Samsat Baturaja, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) terus mengoptimalkan pelayanan kepada wajib pajak ditengah keterbatasan yang ada, Pasalnya, pasca dilakukan rehab, gedung baru dua lantai yang berada di Jl Mayor Iskandar, Kemalaraja, Kecamatan Baturaja Timur baru difungsikan kembali.
Sebelumnya, operasional Samsat Baturaja menumpang di salah satu gedung, komplek Islamic Centre Baturaja.
“Belum bisa maksimal pelayanan saat ini, karena baru pindahan, tapi meskipun begitu pelayanan tetap kita optimalkan ” sebut Kanit Regident Samsat OKU Ipda Ibnu Holdon, didampingi Kasi Pendataan dan Penagihan dispenda sumsel Firman Sani didampingi Kasi Penetapan Pembukuan dan Pelaporan Agung Jayadi, saat dibincangi disela-sela kesibukannya, rabu(28/3).
Dikatakan dia, untuk pelayanan kepada masyarakat semuanya dipusatkan di lantai dasar. Sedangkan untuk lantai dua di khususkan untuk staf dan adiministrasi. Pasca pindah ini lanjutnya internet kantor pelayanan samsat juga belum berfungsi secara maksimal karena ada gangguan pada jaringan. Sehingga masih terkendala, seperti untuk pencetakan STNK baru.
"Ini kendala kita jaringan masih terganggu, Kalau untuk perpanjangan masih bisa dilakukan. Saat ini Masih dilakukan pembenahan, diharapkan pada minggu depan sudah berjalan normal" tuturnya. 
Selain itu, untuk di gedung baru ini dituturkannya belum ada tempat yang representatif untuk meletakan alat cetak pelat sebanyak tiga buah. Sehingga alat cetak masih berada di komplek Islamic Centre.
Petugas masih ada di sana untuk pembuatan pelat kendaraan. Pihaknya juga lanjut Ibnu perlu menata untuk lokasi parkir yang saat ini belum dilakukan pengerasan. Karena baru sebatas penimbunan dengan pecahan batu.
Kedepan, juga perlu ruangan khusus arsip untuk tempat penyimpanan berkas seperti surat surat dari pemilik kendaraan. Karena berkas lama diperlukan ketika ada proses mutasi kendaraan. Termasuk perluasan untuk ruang tunggu dan sekaligus pengisian data di bagian depan kantor yang baru. Sehingga bagi masyarakat yang akan berurusan bisa lebih nyaman.
Sementara itu Kasi Pendataan dan Penagihan Firman Sani didampingi Kasi Penetapan Pembukuan dan Pelaporan Agung Jayadi menyampaikan permohonan maaf dengan belum berfungsinya jaringan internet. Saat ini, kata dia, masih dilakukan perbaikan untuk jaringan internet.
“Kita harapkan minggu depan sudah berjalan maksimal,” katanya seraya mengungkapkan Untuk target sendiri di Kabupaten OKU untuk tahun 2018 pajak kendaraan bermotor (PKB) sebesar Rp 32,145 milyar. Sedangkan untuk BBNKB target pada 2018 sebesar Rp 26,953 milyar.(http://www.detiksumsel.com)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.