Hujan Deras Seharian Sebabkan Banjir di Beberapa Wilayah Baturaja Kabupaten OKU
BaturajaRadio.com -- Hujan yang mengguyur sejak siang hingga menjelang maghrib pada Minggu (13/4/2025) menyebabkan banjir di beberapa wilayah Kota Baturaja, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU).
Daerah-daerah yang dilaporkan terendam banjir meliputi Kelurahan Sekarjaya, Kelurahan Baturaja Permai, dan Desa Tanjung Kemala, termasuk Lorong Dora Dusun V dan Lorong Sampoerna Dusun V. Hujan kali ini tidak merata, dengan beberapa wilayah tetap kering sementara wilayah lainnya kebanjiran. Pasar Baturaja dan Pasar Pucuk dilaporkan aman dari banjir. Beberapa daerah yang biasanya menjadi langganan banjir juga terpantau aman.
Di Kelurahan Sekarjaya, beberapa RT seperti RT 11, 12, dan 13 masih tergenang air. Di sekitar pasar, air mulai menggenangi kios-kios dan jalan-jalan.
SumberArtikel;;https://palembang.tribunnews.com/2025/04/13/hujan-deras-seharian-sebabkan-banjir-di-beberapa-wilayah-baturaja-kabupaten-oku
Tidak ada komentar