Pasang Iklan Berbayar Disini

Pasang Iklan Berbayar Disini

Buka MTQ Tingkat Kecamatan, Bupati OKU Timur Kholid : Bimbing Anak Kita Baca Quran

Baturajaradio.com Bupati OKU Timur HM Kholid MD menghimbau seluruh masyarakat muslim untuk mengajak dan
membimbing anak-anak generasi penerus untuk senantiasa membaca, mempelajari dan menghafal Al-Quran.

Dengan membaca dan memahami kitab suci maka akan mendapat perlindungan dari Allah SWT

–– ADVERTISEMENT ––

Hal itu diungkapkan Bupati OKU Timur HM Kholid MD ketika membuka Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) Ke VII Tingkat Kabupaten OKU Timur Tahun 2018, Senin (12/3).
Menurut Kholid, dalam memberikan pemahaman kepada anak-anak dukungan orangtua sangat penting sehingga pendidikan
dan pembelajaran dapat diserap dengan baik oleh generasi penerus tersebut.

Selain itu kata dia, pemahaman dan dukungan orangtua juga akan dapat meredam dan
mengalihkan perhatian anak-anak dari informasi negatif dan Hoax yang banyak beredar di
Media Sosial (Medsos) yang saat ini banyak beredar dan menyesatkan masyarakat.

"Peranan orangtua sangat penting dan sangat menentukan bagaimana anak-anak kita berkembang kedepan," katanya.

Pembukaan MTQ Ke VII dipusatkan di Ponpes Al-Ikhlas Desa Pemetung Basuki Kecamatan BP Peliung yang akan dilaksanakan
–– ADVERTISEMENT ––

mulai tanggal 12-14 Maret 2018. Hadir juga dalam pembukaan tersebut Kapolres OKU Timur,

Anggota DPRD, serta perwakilan Danpuslatpur, yon Armed 105 tarik, Ulama, dan kepala OPD.

Dalam kesempatan itu juga Kholid melantik dewan hakim MTQ Ke VII OKU Timur serta
menyerahkan thropy bergilir juara umum MTQ Ke VII tingkat OKU Timur tahun 2017. (http://sumsel.tribunnews.com)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.