Pasang Iklan Berbayar Disini

Pasang Iklan Berbayar Disini

Kehabisan Ongkos dan Sakit, Ibu Muda Asal Tangsel Banten dan Bayinya Usia 1 Tahun Telantar di Lahat



Baturajaradio.com - Pika Miranti (25) alamat Kampung Rawa Buntu, RT5/2, Kecamatan Serpong Kota, Kabupaten Tangerang Selatan (Tangsel), Provinsi Banten, telantar di Kabupaten Lahat.

Dia bersama bayinya bejenis kelamin laki-laki umur sekitar satu tahun.

Pihak kepolisian langsung mengantar mereka kepada Dinas Sosial Lahat.


Namun karena sang ibu bayi dengan kondisi letih, lemah dan sakit, maka dilarikan ke RSUD Lahat.

Kepala Dinas Sosial Lahat, Ekman Mulyadi mengatakan, sang bayi saat ini sedang dilakukan perawatan oleh jajarannya sembari menunggu ibunya sehat.

Dikatakan, berdasarkan cerita Pika, bahwa ia dari Kabupaten Muara Enim ke Lahat diantar menggunakan driver ojek.

Setelah mendapat laporan dari pihak kepolisian, pihak Dinsos Lahat langsung melakukan penyelamatan awal.

Kondisi ibu muda tersebut, letih dan diduga sakit.

Sementara sang anak masih kecil dengan umur sekitar satu tahun.

Selain itu kehabisan ongkos untuk pulang ke Tangerang, Provinsi Banten.

"Ya diantar pihak kepolisian ke Dinsos bahwa keduanya terlantar, dari Muara Enim ke Lahat dan hendak ke Tangerang," ujar Ekman Mulyadi, Jumat (13/1/2023).

"Jadi kita selamatkan dahulu, ada barang-barang mereka juga," katanya.

Kata Ekman, bagi keluarga ibu dan bayi yang mengenalnya bisa mengeceknya ke RSUD dan Dinsos Lahat.

"Ibu bayi sudah dirawat satu hari di rumah sakit. Jika sudah sembuh, maka langsung kita antar mereka ke Tanggerang menggunakan bus, sesuai permintaan ibu Pika," ujarnya.

Pantauan kondisi bayi sehat, namun untuk sang ibu masih lemah dan belum bisa berbicara banyak.

(https://palembang.tribunnews.com/2023/01/13/kehabisan-ongkos-dan-sakit-ibu-muda-asal-tangsel-banten-dan-bayinya-usia-1-tahun-telantar-di-lahat.)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.