Pasang Iklan Berbayar Disini

Pasang Iklan Berbayar Disini

Resep Semur Ayam Kecap, Sajian Jitu untuk Bernostalgia

semur ayam kecap
BaturajaRadio.Com- Terpikir dengan lezatnya semur ayam kecap? Masakan rumah yang penuh rasa nostalgia ini wajib kamu masak untuk buka puasa hari ini. Yuk kita coba bersama resepnya!

Kali ini aku mau bagikan rahasia resep semur ayam kecap berikut langkah-langkahnya yang cukup mudah diikuti. Sudah siap mencoba?
Semur sendiri adalah makanan Indonesia yang memiliki sejarah panjang. Masakan ini menjadi wadah berasimilasinya berbagai teknik dan budaya kuliner dari berbagai negara. Tidak hanya itu, semur juga ternyata diolah dengan berbagai jenis protein berbeda tergantung dari asal daerahnya. Masakan yang dahulunya dalam bahasa Belanda disebut dengan kata “smoor”, kini sudah menjadi masakan nasional. Semur juga menjadi masakan andalan banyak rumah tangga di Indonesia. Ada berbagai racikan nenek moyang yang begitu berharga, mulai dari resep semur daging hingga semur tahu.
Kalau di kesempatan lain aku sudah pernah berbagi resep semur tahu sederhana, sebetulnya mirip dengan semur ayam kentang yang satu ini. Keduanya sama-sama memakai banyak kecap manis dan diimbangi dengan rempah-rempah yang bervariasi. Teknik memasaknya harus dengan api kecil alias simmering, supaya tidak sampai mendidih. Konon kabarnya sih teknik ini diperkenalkan oleh Belanda, tapi sekarang sudah banyak resep Indonesia yang juga menggunakan cara ini. Dengan begitu, semua rempah dan bumbu akan meresap ke dalam ayam dan menjadikan hidangan ini terasa manis, legit, sekaligus gurih.
Di bulan Ramadhan, resep semur ayam kecap ini sangat cocok untuk sahur maupun berbuka puasa. Rasanya yang penuh nostalgia dari semur ayam kecap sulit untuk dikalahkan masakan manapun. Malah satu makanan ini saja sudah cukup dengan tambahan nasi hangat, capcay, dan makanan sehat lainnya untuk melengkapi. Sedap!


Bahan utama

  • ½ekor ayam, potong 6 bagian dan goreng hingga setengah matang
  • 3buah kentang, kupas dan potong agak besar dan goreng hingga matang
  • 1batang serai, memarkan
  • 100ml Kecap Manis
  • 1bungkus  Kaldu Ayam
  • ½butir pala, parut
  • ½sdt lada putih bubuk
  • ¼sdt garam
  • 1L air
  • 3sdm minyak sayur
  • 2sdm bawang merah goreng

Bumbu halus

  • 5siung bawang putih
  • 5butir bawang merah
  • 2cm jahe
  • Cara membua1
Tumis bumbu halus dan serai hingga harum. Masukkan ayam dan aduk rata.
Tambahkan kentang, Kecap Manis  Kaldu Ayam, pala, merica, garam, dan air. Aduk dan didihkan
Kecilkan api, lanjutkan memasak hingga ayam matang dan kuah mengental.
Sajikan selagi hangat.

Setelah tersaji, kamu bisa menaburkan bawang merah goreng untuk tambahan tekstur renyah dan aromanya yang khas. Coba juga olahan ayam lain yang mudah dibuat seperti resep sup ayam dan ayam bakar atau resep makanan yang hits seperti ayam geprek mozarella.(Bango.Id)







Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.