Pasang Iklan Berbayar Disini

Pasang Iklan Berbayar Disini

10 Negara dengan Jumlah Penduduk Terbanyak di Dunia

10 Negara dengan Jumlah Penduduk Terbanyak di Duniabaturajaradio.com -Dunia yang kita tempati ini memiliki 195 Negara dengan jumlah penduduk (populasi) sebanyak 7.405.107.650 jiwa (menurut CIA World Factbook untuk Tahun 2017).

 Republik Rakyat China menempati urutan pertama dan merupakan Negara yang memiliki Populasi atau Jumlah Penduduk terbanyak di Dunia dengan jumlah penduduknya sekitar 1,38 milliar jiwa atau tepatnya adalah 1.379.302.771 jiwa. 

Angka tersebut merupakan 18,6% dari keseluruhan Jumlah Penduduk Dunia ini. Berada di Urutan kedua adalah India yang memiliki jumlah penduduk sebanyak 1.281.935.911 jiwa atau sekitar 17,3% dari seluruhan Jumlah Penduduk di Dunia ini. 

Amerika Serikat berada di posisi ketiga dengan jumlah penduduk sebanyak 326.625.791 jiwa (sekitar 4,4% dari populasi dunia).

Negara kita yaitu Republik Indonesia menduduki urutan keempat dengan Jumlah Penduduknya 260.580.739 jiwa (sekitar 260 Juta jiwa) atau sekitar 3,5% dari keseluruhan Jumlah Penduduk Dunia.
Daftar 10 Negara dengan Jumlah Penduduk Terbanyak di Dunia

Berikut ini adalah Daftar 10 Negara dengan Jumlah Penduduk (Populasi) terbanyak di Dunia beserta data jumlah penduduk, kepadatan penduduk dan luas wilayahnya :


1.China


Jumlah Penduduk : 1.379.302.771 jiwa
Luas Wilayah : 9.596.961 km2
Rasio : 18,6% dari Jumlah Penduduk Dunia
Kepadatan Penduduk : 145 per km2
Lokasi : Benua Asia


2. India


Jumlah Penduduk : 1.281.935.911 jiwa
Luas Wilayah : 3.287.263 km2
Rasio : 17,3% dari Jumlah Penduduk Dunia
Kepadatan Penduduk : 390 jiwa per km2
Lokasi : Benua Asia


3. Amerika Serikat (USA)


Jumlah Penduduk : 326.625.791 jiwa
Luas Wilayah : 9.826.675 km2
Rasio : 4,4% dari Jumlah Penduduk Dunia
Kepadatan Penduduk : 33 jiwa per km2
Lokasi : Benua Amerika


4. Indonesia


Jumlah Penduduk : 260.580.739 jiwa
Luas Wilayah : 1.904.569 km2
Rasio : 3,5% dari Jumlah Penduduk Dunia
Kepadatan Penduduk : 137 jiwa per km2
Lokasi : Benua Asia


5. Brasil


Jumlah Penduduk : 207.353.391 jiwa
Luas Wilayah : 8.514.877 km2
Rasio : 2,8% dari Jumlah Penduduk Dunia
Kepadatan Penduduk : 24 jiwa per km2
Lokasi : Benua Amerika


6. Pakistan


Jumlah Penduduk : 204.924.861 jiwa
Luas Wilayah : 796.095 km2
Rasio : 2,8% dari Jumlah Penduduk Dunia
Kepadatan Penduduk : 257 jiwa per km2
Lokasi : Benua Asia


7. Nigeria


Jumlah Penduduk : 190.632.261 jiwa
Luas Wilayah : 923.768km2
Rasio : 2,6% dari Jumlah Penduduk Dunia
Kepadatan Penduduk : 206 jiwa per km2
Lokasi : Benua Afrika


8. Bangladesh


Jumlah Penduduk : 157.826.578 jiwa
Luas Wilayah : 143.998km2
Rasio : 2,1% dari Jumlah Penduduk Dunia
Kepadatan Penduduk : 1.096 jiwa per km2
Lokasi : Benua Asia


9. Rusia


Jumlah Penduduk : 142.257.519 jiwa
Luas Wilayah : 17.098.242km2
Rasio : 1,9% dari Jumlah Penduduk Dunia
Kepadatan Penduduk : 8 jiwa per km2
Lokasi : Benua Asia


10. Jepang






Jumlah Penduduk : 126.451.398 jiwa
Luas Wilayah : 377.915km2
Rasio : 1,7% dari Jumlah Penduduk Dunia
Kepadatan Penduduk : 335 jiwa per km2
Lokasi : Benua Asia

Sumber referensi : Data-data dalam daftar Negara dengan Jumlah Penduduk Terbanyak di Dunia ini dikutip dari data CIA World Factbook, estimasi untuk tahun 2017

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.