Pasang Iklan Berbayar Disini

Pasang Iklan Berbayar Disini

PKK OKU Optimis Raih Juara Tingkat Provinsi Sumsel

baturajaradio.com -Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) merupakan salah satu kabupaten yang masuk menjadi nominator Lomba 10 Program Pokok PKK, PAAR, IVA dan Hatinya PKK Tingkat Provinsi Sumatera Selatan.

Ketua TP PKK OKU, Hj Badiar Dewi Kuryana, mengaku optimis utusan OKU dapat meraih prestasi di tingkat Provinsi Sumatera Selatan.

Hal itu dikatakan Ketua TP PKK OKU di sela-sela kesibukannya mendampingi tim penilaian dari Provinsi Sumsel.

Menurut Hj Badiar, Tahun 2018 ini diwakili oleh Desa Mekar Sari Batumarta I Kecamatan Lubukraja untuk Katagori Lomba Halaman Asri, Teratur, Indah dan Nyaman (Hatinya PKK. Kemudian Desa Air Pauh Baturaja Timur untuk Lomba kategori Pola Asuh Anak dan Remaja (PAAR), Desa Srimulya Sinar Peninjauan untuk kategori 10 Program Pokok PKK dan Desa Karya Jaya Sinar Peninjauan untuk katagori Inspeksi Visual Asetat (IVA) Test untuk Deteksi Dini Kanker Serviks.

Dalam rangka itu, tim penilai dari provinsi Sumatera Selatan datang ke OKU guna melakukan verifikasi penilaian lomba tersebut.

Penilaian lomba HATINYA PK dan PAAR di Baturaja Timur dan Lubukraja dipimpin langsung oleh Wakil Ketua TP PKK Sumsel Hj Tartila Ishak mekki didampingi Ketua TP PKK OKU Hj Badiar Dewi Kuryana dan hj Henny Jogan ST.

Sedangkan penilaian lomba IVA Test di Desa Karyajaya dipimpin Hj Yusniwati Thohir dan lomba 10 Program Pokok PKK di Desa Srimulya dipimpin Ir Hj Endang Pratiwi dan Ir Hj Dewi Subela.

Menurut penilaian tim, 10 program Pokok PKK telah berjalan dengan baik, mulai dari keagamaan, pendidikan, peningkatan usaha pendapatan keluarga.

Untuk pemanfaatan halaman di Desa Mekarsari, program unggulan yaitu meliputi Pengolahan Tanaman Obat Keluarga (Toga) menjadi minuman jamu, begitu juga pembuatan cendol dari daun kelor.

Selain itu pembiakan hewan ternak seperti ayam, kambing, sapi dan juga kolam ikan air tawar.
Kemudian Desa Air Pauh Baturaja Timur terbentuknya Rumah Cinta di Yayasan As-Syifa dengan kegiatan pengajian, keterampilan dan Bina Keluarga Balita.

Dikesempatan itu Wakil Ketua TP PKK Sumsel Hj Tartila Ishak Mekki sangat kagum melihat Program Pokok PKK Desa Air Pauh Baturaja Timur dan Desa Mekarsari Lubukraja yang sudah maju seperti desa-desa di pulau Jawa.

Dikatakan Hj Tartila, walaupun namun program PKK telah berjalan baik. Selain kelompok Dasa Wisma dan Pos Yandu di Mekarsari juga ada Rumah Layak Huni serta Tempat Bermain Anak dan kelompok pengajian.

Untuk mempersiapkan penilaian lomba tingkat Provinsi Sumsel, PKK ini selalu berkoordinasi dengan dinas instansi dan lembaga-lembaga pemberdayaan masyarakat dan penggiat anak yang ada di OKU.

Hal itu dibuktikan dengan selalu mengadakan rapat-rapat konsultasi dengan instansi yang terkait dan Muspida OK.(http://palembang.tribunnews.com)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.