Pasang Iklan Berbayar Disini

Pasang Iklan Berbayar Disini

Waspada! Jalur Lintas Timur Sumatera Rawan Kecelakaan di Musim Hujan

Baturaja Radio - Polres Banyuasin mengimbau pengendara untuk waspada saat melintasi jalur lintas timur (jalintim) Sumatera, terutama saat libur Natal dan tahun baru. Kondisi curah hujan tinggi dan jalan sempit dinilai dapat meningkatkan angka kecelakaan.

"Untuk wilayah lintas timur Sumatera memang rawan terjadi kecelakaan saat musim penghujan. Salah satu faktor utama penyebab kecelakaan yakni karena jalan licin usai diguyur hujan dan kondisi jalan yang sempit," terang Kasat Lantas Polres Banyuasin AKP Hegy Renanta kepada detikcom, Kamis (21/12/2017).

Hegy menjelaskan berbagai upaya telah dilakukan Polres Banyuasin guna menekan angka kecelakaan yang menjadi jalan lintas utama Sumatera ini. Salah satunya dengan memasang spanduk imbauan dan menempatkan personel di titik-titik rawan. 

Selain mengantisipasi kecelakaan, penempatan personel dimaksudkan untuk mengamankan daerah rawan dari tindakan kejahatan jalanan.


"Untuk libur Natal dan tahun baru ini, kami sudah fokuskan pada kegiatan antisipasi. Ada tactical floor game, ini untuk pengaturan dan pergerakan personel lebih cepat jika terjadi kecelakaan dan kejahatan di jalintim," sambungnya. 


Sebelum menikmati libur Natal dan tahun baru, Hegy mengimbau seluruh pengendara untuk memeriksa kembali kelengkapan surat kendaraan. Serta lebih baik beristirahat jika khawatir saat kondisi hujan dan mata mengantuk.(news.detik)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.