Pasang Iklan Berbayar Disini

Pasang Iklan Berbayar Disini

Warga Kurang Mampu Prioritas Dibantu Bangun WC

Baturaja Radio - Program jambanisasi yang dilakukan TNI Kodim 0403/OKU, melalui Koramil 403-15 Belitang II mengutamakan pembangunan WC di rumah-rumah Warga yang kurang mampu.
Hal itu dikatakan Komandan Kodim 0403/OKU, Letkol Inf. Mohammad Sjahroni SE, kepada SRIPOKU.COM, Kamis (17/11/2016). Dandim yang didampingi Danramil 403-15 Belitang II, Kapten Inf. Muryono menjelaskan, seperti di Desa Sumberharapan, desa yang berpenduduk sekitar 500 KK ini sebagian besar memiliki mata pencarian sebagai petani penggarap sawah dan buruh yang bekerja dengan pemilik lahan sawah.
Pembangunan WC secara cuma cuma ini dikomandoi oleh Danramil Belitang II, Kapten Muryono. "Kini, warga Desa Sumberharapan tidak lagi BAB sembarangan. “Kita khawatir muncul penyakit menular melalui kotoran seperti muntaber,“ terang Danramil. Dikatakan Danramil, WC umum yang baru dibangun TNI bersama rakyat ini bisa langsung dimanfaatkan warga.
Sumber airnya didatangkan dari sumur-sumur warga dengan sistem gotong royong mengisi bak penampungan air yang sudah disiapkan.
Disisi lain, warga Desa Sumberharapan mengaku sangat bersyukur dapat bantuan pembangunan WC umum melalui program jambanisasi dari TNI Kodim OKU melalui Koramil Belitang II. “Jamban umum ini hadiah dari TNI untuk warga kampung kami,” kata Kades Sumberharapan, Supatno (60) ,seraya menambahkan jika saat ini telah memasuki musim penghujan. Sedangkan aktivitas warga banyak di sungai irigasi dan persawahan, sehingga sangat membantu rakyat dalam membudayakan hidup bersih dan sehat.
Dandim Letkol Inf Mohammad Sjahroni SE yang juga didampingi Pasiter Kapten Inf Mukhyar menjelaskan, tujuan pembuatan jamban umum ini memang untuk memotivasi warga agar menjaga kesehatan dan lingkungan. Untuk memberikan pemahaman kepada warga tentang pentingnya jamban, TNI langsung memberikan contoh bagaimana cara membuat jamban yang memenuhi standar sehingga layak digunakan.
Dikatakan Dandim, pembangunan jamban keluarga oleh TNI telah dilaksanakan sejak tahun 2015 yang lalu. Untuk tahun 2016 ini saja ,Kodim OKU dan jajaran sudah merampungkan pembangunan ratusan unit jamban. Dikatakan Dandim, program pembangunan jambanisasi keluarga ini masih akan terus berlanjut dan yang dibidik adalah keluarga yang kurang mampu yang selama ini masih terbiasa BAB bukan pada tempatnya.
Progam jambanisasi yang pembangunannya difasilitasi TNI jajaran Kodim 0403 /OKU ini bertujuan untuk membantu pemerintah meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.(tribunnews.com)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.