Pasang Iklan Berbayar Disini

Pasang Iklan Berbayar Disini

Tips Make Up Untuk Cantik Segar dan Bersinar

Baturaja Radio - Penambahan usia adalah proses alami yang tidak bisa Anda cegah kedatangannya. Seiring bertambahnya usia, kemampuan tubuh semakin menurun dan sangat mudah terlihat pada wajah. Kulit akan semakin tipis dan mulai muncul keriput di mana-mana. Tapi jangan khawatir, bertambah usia bukan berarti Anda tidak dapat tampil cantik, segar dan bersinar lho, Moms.

Dengan trik make up yang tepat, Anda dapat menyamarkan kerutan di wajah dan menonjolkan kelebihan seperti tips yang dilansir dari situs stylecraze.com berikut.

Bersihkan sel kulit mati
Menumpuk sel kulit mati di wajah akan membuat Anda terlihat kusam dan tidak sehat. Bersihkan menggunakan pembersih atau bahan yang bisa membantu mengangkat sel-sel kulit mati Anda. Wajah yang bersih akan membuat Anda tampak cantik, segar, dan bersinar.

Jaga kelembaban kulit
Bertambahnya usia mengakibatkan kulit wajah berkurang kemampuannya mengikat cairan. Sehingga rajinlah menggunakan pelembab wajah untuk menjaga kelembaban kulit Anda.

Lindungi kulit dari sinar matahari
Kurangi efek paparan sinar matahari pada kulit dengan menggunakan sunscreen atau sunblock sebelum keluar rumah.

Gunakan alas bedak
Sebelum menggunakan bedak, lebih baik oleskan alas bedak tipis-tipis ke seluruh wajah. Bedak akan menempel lebih lama juga membantu menyamarkan keriput dan noda hitam pada wajah Anda.

Gunakan concealer
Pilih concealer yang cocok untuk warna kulit Anda agar tampak segar dan lebih mudah. Oleskan pada lingkaran hitam di sekitar mata, mulut, atau bagian lain yang membutuhkan.

Nah, itulah tips make up yang dapat membuat wajah Anda cantik segar dan bercahaya, Moms. Semoga berguna ya.
Sumber : www.molto.co.id

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.