Pasang Iklan Berbayar Disini

Pasang Iklan Berbayar Disini

Asam Manis Segar, Inilah Resep Es Kuwut Khas Bali


Baturajaradio.com,
Jakarta – Bukan hanya es campur, ternyata ada juga jenis minuman lain yang segar dan berasal dari pulau Bali yaitu es kuwut. Es ini terbilang segar karena memiliki perpaduan rasa yang manis dan asam.

Meskipun berasal dari pulau Bali, kamu bisa menemukan es kuwut hampir di tiap daerah. Bahkan, kamu juga bisa membuatnya sendiri di rumah. Berikut resep yang bisa kamu ikuti untuk membuat es kuwut yang sehat dan menyegarkan.

Resep Es Kuwut Khas Bali yang Menyegarkan

Kuwut sendiri memiliki arti kelapa. Dengan begitu, minuman segar ini menggunakan kelapa dan perpaduan dari buah lainnya sehingga kandungan nutrisinya cukup beragam.

1. Resep Es Kuwut Melon

Ada beberapa bahan-bahan yang perlu kamu persiapkan, seperti:

  • 300 gram daging buah melon, serut panjang.
  • 300 gram daging kelapa muda, serut panjang.
  • Air jeruk nipis atau jeruk peras secukupnya.
  • Biji selasih yang telah direndam sebelumnya, secukupnya.
  • Sirup melon secukupnya.
  • Air secukupnya.
  • Es batu secukupnya.

Cara membuat:

  1. Campurkan daging buah melon dan kelapa muda menjadi satu. 
  2. Kemudian, kamu bisa aduk campuran kedua buah tersebut hingga rata.
  3. Setelah itu, masukkan air perasan jeruk yang kamu gunakan.
  4. Masukkan juga selasih yang telah direndam.
  5. Setelah semuanya tercampur, masukkan air dengan jumlah yang diinginkan.
  6. Masukkan sirup melon, koreksi rasa.
  7. Setelah rasanya pas, kamu bisa menyimpannya terlebih dahulu di dalam lemari pendingin atau memasukkan es batu ke dalam minuman ini.
  8. Minuman dapat disajikan saat dingin.

2. Resep Es Kuwut Timun

Kamu juga bisa membuat es kuwut timun. Berikut bahan-bahan yang perlu kamu siapkan:

  • 300 gram buah timun diserut halus.
  • 150 daging kelapa muda, serut panjang.
  • Biji selasih yang sudah direndam, secukupnya.
  • Es batu secukupnya.
  • 300 ml air.
  • Gula cair secukupnya.
  • 150 ml perasan air jeruk nipis.
  • Potongan jeruk nipis.

Cara membuatnya:

  1. Campurkan buah timun dengan kelapa muda.
  2. Masukkan air dan gula cair. Aduk semuanya hingga tercampur rata.
  3. Koreksi rasa. Jika manisnya sudah cukup, kamu bisa menambahkan perasan air jeruk nipis secara perlahan. Jika rasa asamnya sudah pas, kamu tidak perlu memasukkan semua air jeruk nipis. 
  4. Masukkan juga potongan jeruk nipis ke dalamnya.
  5. Jangan lupa masukkan selasih.
  6. Es kuwut timun sudah siap untuk disajikan. 
  7. Agar rasanya lebih segar, kamu bisa menyimpannya dalam lemari es atau menggunakan es batu agar menjadi dingin.

Tips Konsumsi Es Kuwut yang Lebih Sehat 

Es Kuwut memang sangat menyegarkan, akan tetapi, tidak baik rasanya jika kamu terlalu banyak mengonsumsinya.

Pasalnya, es kuwut memiliki energi sebesar 156,90 Kalori dengan kandungan 34.60 gr karbohidrat, 0.60 gr protein, 2.40 gr lemak, dan 1.00 gr serat.

Untuk kamu sedang berusaha menurunkan berat badan, ada baiknya kamu mengetahui dulu berat badan yang ideal untukmu dengan menggunakan kalkulator BMI. 

Dengan begini, kamu jadi lebih bisa menentukan strategi untuk menurunkan berat badan.

Selain itu, saat membuatnya sendiri di rumah, pastikan kamu menggunakan buah-buahan yang masih segar.

Selain itu, pastikan peralatan yang kamu gunakan bersih.

Es ini juga menggunakan gula cair dan sirup. Nyatanya, tidak semua orang bisa menggunakan kedua bahan tersebut karena alasan kesehatan.

Nah, agar minuman ini tetap sehat dan rendah gula, kamu bisa mengganti gula cair dan sirup menggunakan jus melon atau air kelapa muda.

Buatlah jus melon tanpa menggunakan gula atau pemanis tambahan lainnya untuk mendapatkan rasa segar asli dari buah.

Selain itu, kamu juga bisa mengganti gula cair dan sirup dengan madu atau pemanis lainnya yang aman untuk pengidap gula darah tinggi.

Selain itu, pastikan kamu membatasi asupan minuman yang menggunakan pemanis tambahan untuk menurunkan risiko penyakit akibat gula berlebihan, seperti diabetes.

Selain dengan konsumsi makanan sehat, jaga kesehatanmu dan keluarga dengan produk kesehatan berkualitas di Halodoc dengan klik gambar berikut:


Sumber Artikel:: https://www.halodoc.com/artikel/asam-manis-segar-inilah-resep-es-kuwut-khas-bali


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.