Pasang Iklan Berbayar Disini

Pasang Iklan Berbayar Disini

Cara Mengatasi Memori HP Penuh dan Penyebabnya

 




Baturaja Radio.Com - Memori internal di HP tiba-tiba penuh padahal tidak menginstall aplikasi atau game dengan ukuran yang besar? Itu memang umum terjadi.

Oleh karena itu, kali ini kami akan membagikan cara mengatasi memori internal HP yang penuh.

Namun sebelum itu, kenali terlebih dahulu apa penyebab memori HP yang sering penuh.

Penyebab Memori Internal Penuh Terus

Sebenarnya apa penyebab dari penyimpanan internal HP yang selalu penuh atau hampir penuh?


Penyebabnya tentu saja karena memang terdapat data yang tersimpan. Namun terkadang, data tersebut tidak terlihat. Sehingga terkesan masih kosong.

Kenapa bisa tidak terlihat? Karena file-file tersebut biasanya tersembunyi di sebuah folder atau bahkan filenya tersembunyi (hidden).

Melansir dari Thelastsurvivors.org, ada juga penyebab lain seperti file aplikasi dan game yang berukuran besar, file video, file video YouTube offline, dan masih banyak lagi.

Cara Mengatasi Memori Internal Penuh

1. Hapus File Video

File video biasanya memiliki ukuran yang cukup besar, apalagi video tersebut direkam dengan kualitas yang tinggi.

Bahkan jika HP yang kamu gunakan sudah support kamera dengan resolusi HD atau Full HD, satu file video dengan durasi yang panjang bisa berukuran sampai ratusan MB atau bahkan menyentuh GB.

Pertama: Buka aplikasi File Manager di HP kamu.

Kedua: Masuk ke Penyimpanan Internal > DCIM > Kamera.

Ketiga: Ubah pengaturan urutkan berdasarkan ukuran.

Keempat: Hapus file video berukuran besar yang tidak digunakan.

Jika kamu tidak ingin menghapusnya, kamu bisa memindahkan file video tersebut ke komputer atau media penyimpanan lain.


2. Bersihkan Cache Aplikasi

Meski ukuran file cache terbilang cukup kecil, namun jika file cache menumpuk dalam jumlah yang banyak, tentu akan memakan kapasitas penyimpanan.

Oleh karena itu, sebaiknya bersihkan cache di HP kamu secara berkala. Tidak tau cara melakukannya? Ikuti langkah-langkah berikut:


Langkah 1: Buka Setelan HP Android kamu.

Langkah 2: Pilih pengaturan Aplikasi.

Langkah 3: Cari dan pilih aplikasi yang memiliki cache besar. Biasanya aplikasi online seperti media sosial dan game online.

Langkah 4: Pilih opsi Hapus.

3. Gunakan Aplikasi Cleaner

Selain membersihkan cache aplikasi seperti pada cara sebelumnya, terdapat solusi lain untuk membersihkan semua file sampah yang menumpuk di HP. Yaitu menggunakan bantuan aplikasi pembersih atau Cleaner.

Kamu bisa menemukan banyak sekali aplikasi Cleaner di Play Store (Android) atau (App Store), yang harus kamu lakukan hanyalah memasang lalu menjalankan aplikasi tersebut.


4. Hapus Aplikasi yang Tidak Digunakan

Cara lain untuk mengatasi memori internal HP yang penuh adalah dengan menghapus aplikasi yang sudah tidak kamu gunakan lagi.

Karena setiap aplikasi memiliki file yang disimpan di memori internal dengan ukuran yang beragam.

Dengan menghapus aplikasi, kamu bisa mendapatkan tambahan ruang kosong. Cara menghapusnya juga tidak sulit, cukup dengan menekan dan tahan icon aplikasi, lalu geser ke opsi Uninstall atau Hapus.


5. Pindah Aplikasi & File ke Memori Eksternal

Apabila kamu memiliki memori eksternal berupa SD Card yang terpasang di HP tersebut, kamu bisa memindahkan aplikasi atau file yang ada di penyimpanan internal ke SD Card.

Cara Memindahkan Aplikasi ke SD Card:

  1. Buka Setelan > Aplikasi.
  2. Cari aplikasi yang ingin dipindahkan.
  3. Pilih opsi Pindahkan ke SD Card.

Namun cara ini tidak berlaku di semua HP, hanya HP dengan merk dan tipe tertentu saja yang bisa melakukannya.


Cara Memindahkan File ke SD Card:

  1. Buka File Manager.
  2. Cari file di penyimpanan internal yang akan dipindah.
  3. Pilih opsi Move.
  4. Paste di penyimpanan eksternal.

6. Hapus Data YouTube

Sering download offline video YouTube? Berarti ini dia penyebab kenapa memori internal kamu cepat sekali penuh.

Asalkan kamu tau bahwa video offline YouTube akan memakan memori yang terbilang cukup besar, apalagi jika kamu menyimpan video dengan kualitas tinggi.


Berikut cara menghapus data video offline YouTube:

Step 1: Buka aplikasi YouTube di HP kamu.

Step 2: Buka Profil di pojok kanan atas layar.

Step 3: Buka Setelan > Unduhan > Hapus Unduhan.

7. Matikan Auto Download WhatsApp

Meski file gambar, audio, video, dokumen, atau file lain yang dikirim dari WhatsApp akan selalu di kompres, tapi jika file tersebut sudah menumpuk maka ukurannya akan menjadi besar.

Untuk mengatasinya, kamu bisa mematikan opsi otomatis download pada aplikasi WhatsApp. Berikut cara melakukannya:

  1. Buka menu Settings WhatsApp.
  2. Pilih opsi Storage & Data.
  3. Atur semua opsi menjadi No Media. Termasuk saat menggunakan WiFi.

8. Jangan Download VIdeo! Lebih Baik Streaming

Seperti yang sudah kami sampaikan di atas bahwa mendownload video offline di YouTube akan memakan memori yang cukup besar.

Solusinya adalah dengan melakukan streaming atau menonton langsung video tersebut tanpa harus mendownloadnya.

Ini tidak hanya berlaku pada YouTube saja, namun juga platform lain seperti nonton film di online, nonton film di Telegram, dan sebagainya.


9. Manfaatkan Penyimpanan Cloud

Untuk menghemat penyimpanan memori internal HP, kamu bisa memanfaatkan penyimpanan cloud.

Apa itu penyimpanan cloud? Cloud Storage atau penyimpanan awan adalah jenis media penyimpanan online yang berbasis digital dan mengandalkan koneksi internet untuk menyimpan dan mengakses data tersebut.

Berbagai macam penyimpanan awan yang sering digunakan adalah Google Drive, DropBox, iCloud (iOS), MI Cloud (Xiaomi), Samsung Cloud (Samsung), dan lainnya.


Jika semua cara di atas tidak membuahkan hasil yang maksimal, solusi terakhir yang dapat dilakukan adalah dengan melakukan factory reset atau mengembalikan HP ke setelan pabrik.

Dengan begitu semua data yang ada di HP tersebut akan dihapus dan akan dikembalikan seperti HP baru, artinya penyimpanan akan kosong.

Namun ingat! Semua data akan dihapus! Jika kamu ingin melakukannya, berikut langkah-langkahnya:

  1. Buka Setelan HP.
  2. Pilih opsi About atau Tentang.
  3. Cari dan pilih Setelan Pabrik atau Factory Reset.(ayobandung.Com)

 


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.