Pasang Iklan Berbayar Disini

Pasang Iklan Berbayar Disini

305 Desa di OKU Timur Tunggu ADD Tahap Kedua Cair

Baturaja Radio - Ratusan Desa di Kabupaten OKU Timur saat ini menunggu kucuran dana desa tahap kedua yang bersumber dari APBN setelah pembangunan dana desa tahap pertama selesai. Berdasarkan jadual yang ditetapkan, ADD tahap kedua akan dicairkan pada Agustus 2016.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) OKU Timur Idrus Musa SSos MM melalui Kabid Usaha Ekonomi Desa, Drs Solehan Kamis (4/8/2016) membenarkan saat ini seluruh desa telah selesai dan melaporkan penggunaan dana dan pengerjaan tahap pertama. Kemudian untuk menyelesaikan pengerjaan yang diperuntukkan untuk jalan cor beton, setiap desa masih menunggu pencairan tahap kedua.

"Tahap pertama sudah selesai semua dan laporan penggunaan anggarannya sudah kita laporkan ke pusat. Sesuai jadwal, Agustus ini tahap kedua akan dicairkan bagi desa yang telah selesai melaporkan penggunaan dana tahap pertama kemarin," katanya.

Dikatakannya, dari 305 Desa yang menerima dana desa, seluruhnya telah merampungkan pengerjaan tahap pertama. Bahkan ada sebagian desa yang telah merampungkan pengerjaan jalan cor beton 100 persen menggunakan dana talangan.

"Sesuai kesepakatan dana desa di OKU Timur digunakan untuk pembangunan jalan cor beton. Untuk beberapa desa ada yang telah mengerjakan pembangunan 100 persen menggunakan dana talangan atau bisa saja pinjaman dari toko material. Saat dana tahap kedua nanti cair baru dibayar," ungkapnya.

Adapun dana desa yang disalurkan ke 305 desa di OKU Timur bersumber dari APBN sebesar Rp. 183.223.802 yang dicairkan dalam dua tahap. Tahap pertama sebesar 60 persen senilai Rp.109.934.281.200 dan tahap kedua sebesar 40 persen, senilai Rp.73.289.520.000 yang akan disalurkan pada Agustus mendatang. (tribunnews.com)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.